Selamat Datang di Beta Terbuka Regional
League of Legends: Wild Rift akan memasuki Beta Terbuka Regional pertama! Semua pemain di lokasi Beta Tertutup Regional saat ini akan mendapatkan akses penuh ke game, mulai tanggal 27 Oktober (PT)!
Selamat datang di Beta Terbuka Regional!
Sebelumnya hanya tersedia untuk pemain praregistrasi di Android dan beberapa orang yang beruntung di iOS, Wild Rift kini akan dibuka tanggal 27 Oktober (PT) untuk semua pemain dari kedua platform yang ada di:
- Indonesia
- Jepang
- Malaysia
- Filipina
- Singapura
- Korea Selatan
- Thailand
Kami juga ingin mengucapkan selamat datang kepada para pemain dari Brunei, Kamboja, Laos, Myanmar, dan Timor Leste!
Berikutnya...
Kami akan memulai layanan di lokasi berikut ini awal bulan Desember (mungkin berubah):
- Eropa
- Timur Tengah
- Afrika Utara
- Oseania
- Rusia
- Taiwan
- Turki
- Vietnam
Setelahnya, pada musim panas 2021, kami berencana meluncurkan game di sebagian besar wilayah Benua Amerika.
(Semua wilayah lainnya akan mendapatkan giliran di kemudian hari.)
Patch 1.0
Sebelum Beta Terbuka Regional diluncurkan, kami punya beberapa hal baru yang akan hadir di patch 1.0, mulai tanggal 22 Oktober (PT).
Lee Sin
Lee Sin, the Blind Monk, akan bergabung di Wild Rift! Sebagai salah satu champion terpopuler League selama hampir 10 tahun, Lee Sin akan menambah tingkat kedalaman dan keahlian di jungle, memberikan mobility yang unggul, potensi kemenangan, serta ribuan cuplikan permainan yang keren.
Lee Sin akan tersedia dengan Knockout Lee Sin dan Muay Thai Lee Sin, agar kamu bisa pamer di depan musuh.
Pratinjau Champion
Kami juga akan memulai fase pengujian untuk enam champion baru yang akan dirilis di masa mendatang. Kami meminta bantuanmu untuk memberikan masukan dan menguji champion-champion ini secara khusus, dan karenanya mereka akan bisa dimainkan secara gratis antara tanggal 22-27 Oktober (PT). Bermainlah sebanyak-banyaknya agar kami bisa menghilangkan beberapa bug terakhir:
- Akali, the Rogue Assassin
- Darius, the Hand of Noxus
- Draven, the Glorious Executioner
- Evelynn, Agony’s Embrace
- Kai’Sa, Daughter of the Void
- Seraphine, the Starry-Eyed Songstress
Hadiah Dalam Game
Di Korea Selatan dan Jepang, pemain bisa masuk menggunakan akun Riot Games yang sudah dimiliki dan mendapatkan hadiah berdasarkan waktu dan uang yang dicurahkan di League of Legends di PC (informasi selengkapnya akan segera hadir). Untuk wilayah lainnya di tahap Beta Tertutup yang belum memiliki akun Riot, kamu bisa membuat dan menautkan Akun Riot, serta mendapatkan hadiah berupa champion dan skin di akhir tahun ini.
Jalan Menuju Wild Rift
Untuk menghormati warisan dan riwayat gaming di tiap lokasi Beta Tertutup, kami akan merilis konten yang dibuat khusus per lokasi tiap harinya menuju Beta Terbuka. Sorotan pemengaruh, panduan, dan sorotan komunitas, kamu akan mendapatkan semua yang dibutuhkan untuk menyambut Wild Rift! Jangan sampai melewatkan konten Jalan Menuju Wild Rift yang akan datang!
Satu HAL lagi...
Waktunya untuk ALL OUT. Panggungnya sudah siap untuk akhir Oktober nanti.